Indonesia Belum Kirim Intelejen untuk Cari MH370

jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Malaysia sudah meminta bantuan kepada Indonesia mencari pesawat Malaysia Arilines MH370 rute Kuala Lumpur-Beijing, yang hilang kontak, Sabtu (8/3) pukul 2.40 waktu setempat.
Burung besi berjenis Boeing B777-200ER yang membawa ratusan penumpang, termasuk dua anak-anak dan 12 orang awak pesawat serta tujuh Warga Negara Indonesia atau total 239 orang, itu sampai saat ini keberadannya masih misterius.
Indonesia sudah mengirimkan sejumlah kapal dan pesawat untuk membantu pencarian di sekitar kawasan Laut Cina Selatan.
Namun, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto menjelaskan Indonesia belum menurunkan intelijen untuk membantu pencarian pesawat ini.
"Sementara ini belum sampai kesitu (bantuan intelijen)," kata Djoko di Gedung PTIK Polri, di Jakarta, Senin (10/3).
Yang jelas, Djoko menegaskan, Indonesia saat ini berupaya membantu pencarian untuk menemukan pesawat itu.
"Baranganya belum ditemukan. Sampai ditemukan dulu yang penting dicari dulu dan ditolong dulu baru kita akan menindak lanjutinya," tambah bekas Panglima TNI ini.
Dia pun menjelaskan bahwa Kedutaan Besar RI di Malaysia, sudah senantiasa berkoordinasi dengan otoritas negeri jiran itu.
JAKARTA - Pemerintah Malaysia sudah meminta bantuan kepada Indonesia mencari pesawat Malaysia Arilines MH370 rute Kuala Lumpur-Beijing, yang hilang
- KPK Sita 14 Bidang Tanah Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan Jalan Tol Trans-Sumatera
- Versi Kepala BGN, Masalah Keracunan Setelah Menyantap MBG Akibat Urusan Teknis
- Ini Cara Pertamina Mendorong Pekerja Menjadi Role Model Dekarbonisasi
- Ikadin Berikan Sejumlah Masukan ke Pemerintah & DPR Soal RUU KUHAP
- IADO Siap Dukung Kesuksesan Kejuaraan Dunia Sambo Usia Muda dan Junior 2025
- Budayakan K3, Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan Platinum dan 1 Emas di Ajang WISCA 2025