Indonesia Punya Potensi Besar di Dunia Digital

Indonesia Punya Potensi Besar di Dunia Digital
DIGITAL - Trapp Lewis (kiri) dan Alex Burnard, dua di antara beberapa tokoh internasional dunia digital yang turut hadir dan akan berbagi pengetahuan, dalam rangka ajang Bubu Awards V.06 kali ini. Foto: Arsito Hidayatullah/JPNN.
Akan halnya Burnard, kendati mengaku belum pernah bekerjasama dengan digital artist atau pihak manapun dari Indonesia di bidangnya, juga melihat bahwa kemungkinan untuk maju lebih jauh tersebut bagi negara seperti Indonesia - serta sosok-sosok kreatif di dalamnya - sangat terbuka lebar. Ia sendiri pun mengatakan, bukan tak mungkin bagi dirinya maupun perusahaan tempatnya bekerja, kelak bakal bekerjasama dengan orang-orang atau pihak tertentu dari Indonesia.

"Karena kondisinya saat ini, sungguh berbeda dengan katakanlah 15 atau 20 tahun lalu misalnya, saat saya dan kawan-kawan memulai usaha kami. Sekarang anda bisa saja mengambil langkah besar, langsung terjun ke kancah ini, dengan berpedoman serta menggunakan contoh-contoh yang sudah ada, membuang yang jelek-jelek dan mengembangkan yang bagusnya," tutur Creative Director Crispin Porter + Bogusky, sebuah agensi iklan internasional kenamaan tersebut.

"Oleh karena itu, dan juga terutama karena perkembangan era digital ini tak mengenal batas-batas negara atau dari mana seseorang berasal, bisa saja sosok-sosok kreatif, entah itu pemuda berusia 26-27 tahun misalnya, tiba-tiba muncul dan menarik perhatian lewat karya-karyanya, dan kemudian bekerjasama dengan banyak pihak, termasuk dengan kami," sambung pria yang mengaku baru kali pertama ke Jakarta itu.

Sekadar informasi, baik Lewis maupun Burnard, selain hadir dalam konferensi pers Bubu Awards V.06 tersebut, Jumat (31/7) pagi juga akan turut memaparkan presentasinya di hadapan peserta Digital Marketing Conference, di Jakarta Convention Center (JCC), yang digelar dalam rangka ajang yang sama. Bersama mereka yang pastinya akan memberikan lebih banyak lagi pandangan-pandangan bermanfaat, juga bakal tampil mantan CEO dan co-founder Yahoo Inc, Jerry Yang, serta sejumlah pembicara menarik lain, termasuk dari dalam negeri. (ito/JPNN)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News