Indonesia Tawarkan Diri jadi Mediator Iran-Arab Saudi

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo akan mengirim utusan khusus ke Arab Saudi dan Iran secepatnya. Ini disampaikannya menyusul memanasnya konflik dua negara tersebut.
"Minggu depan saya utus dari Kemenlu berangkat. Secepatnya," ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu usai makan malam bersama wartawan kepresidenan, Jakarta, Jumat (8/1).
Jokowi mengatakan, Indonesia memang berniat menawarkan diri sebagai mediator untuk konflik dua negara itu.
"Nanti kira-kira arahnya ke sana. Ini sangat penting," imbuhnya.
Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Retno LP. Marsudi sudah menawarkan pada dua negara agar Indonesia menjadi mediator.
Retno telah berunding dengan menlu kedua negara serta Organisasi Kerjasama Islam (OKI). Namun perundingan-perundingan tersebut sejauh ini belum memiliki dampak positif. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo akan mengirim utusan khusus ke Arab Saudi dan Iran secepatnya. Ini disampaikannya menyusul memanasnya konflik dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Kategori Honorer Tertutup Peluang jadi PPPK Paruh Waktu, Kena PHK
- Gema Waisak Pindapata Nasional 2025 Sukses Digelar, Menag Hingga Pramono Turut Hadir
- Resmikan Masjid Jakarta Garden City, Gubernur Pramono Berpesan Begini
- Kepala BKN Sebut 1.967 CPNS 2024 yang Mundur Aslinya Tidak Lulus
- BSMI Peringatkan Dunia Internasional, Jalur Gaza Masih Belum Aman
- Kemenag Dorong Transformasi Ekonomi Pesantren Melalui Inkubasi Wakaf Produktif