Info Terbaru BKN soal Jadwal, Prosedur Pemutakhiran Data PNS dan PPPK Secara Mandiri

Info Terbaru BKN soal Jadwal, Prosedur Pemutakhiran Data PNS dan PPPK Secara Mandiri
Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan BKN Suharmen. Foto: Mesya/JPNN.com

Namun, sampai saat ini sistemnya belum dibuka karena BKN masih tahap sosialisasi ke seluruh instansi.

"Kalau ada PPPK yang bingung kenapa enggak bisa masuk, karena memang belum dibuka. Kami baru membuka sistemnya per 1 Juli 2021," terangnya.

Untuk mengajukan usul pemutakhiran data mandiri, PNS, PPPK, dan PPT Non-ASN melakukan akses daring ke dalam aplikasi MySAPK dengan menggunakan username dan password.

Selanjutnya, memilih menu update data mandiri pada MySAPK untuk melanjutkan proses pemutakhiran data mandiri.

Baca Juga: PA 212 Tuding Vonis HRS Pesanan Cukong, Uni Irma Bertanya Balik, Menohok

"Namun yang bisa dilakukan PNS, PPPK dan PPT sekarang adalah masuk aplikasi MySAPK, membuat username dan password. Untuk update datanya belum dibuka, masih dikunci BKN," tutur Suharmen.

Dia melanjutkan, pada 1 Juli proses update data sudah bisa dilakukan sesuai prosedur yang disebutkan di atas.

Apabila PNS, PPPK, dan PPT Non-ASN mengalami permasalahan akses maka bisa memilih bantuan pada sistem helpdesk yang ditetapkan BKN.

Mulai 1 Juli 2021, PNS, PPPK dan PPT non-ASN sudah bisa memutakhirkan datanya sendiri di aplikasi MySAPK.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News