Ini Akibatnya Jika Penyakit Asam Urat Dibiarkan

Ini Akibatnya Jika Penyakit Asam Urat Dibiarkan
Ilustrasi Asam Urat. Foto Freepik.com/katemangostar

Keadaan hiperurisemia (kadar asam urat dalam darah yang terlalu tinggi) juga dianggap berhubungan dengan sindrom metabolik.

Mungkin karena keduanya bisa timbul akibat pola makan yang buruk. Sindrom metabolik adalah kumpulan gejala yang mencakup tekanan darah yang tidak normal, kegemukan pada area perut atau viseral, serta kelainan kadar lemak dan gula darah.

Akibatnya, timbul risiko penyakit jantung dan pembuluh darah seperti serangan jantung, stroke, dan sebagainya.

Setelah mengetahui beberapa akibatnya pada tubuh jika asam urat dibiarkan, diharapkan Anda bisa lebih saksama dalam mengendalikannya.

Untuk menghindari penyakit akibat kadar asam urat yang tinggi, langkah pertama adalah memeriksa kadar asam urat Anda.

Jika hasilnya tinggi, saatnya melakukan perubahan gaya hidup. Konsumsilah makanan rendah purin dan lebih banyak minum. Jika diperlukan, Anda bisa mengonsumsi obat untuk menurunkan kadar asam urat di bawah pengawasan dokter.(RN/ RVS/klikdokter)


Tak cuma picu nyeri, kadar asam urat dalam darah yang terlalu tinggi jika dibiarkan akan berakibat lebih buruk.


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News