Ini Lho Rumah RR yang Digerebek Prajurit TNI AL Tengah Malam, Ditemukan 75 Pria dan Wanita

Ini Lho Rumah RR yang Digerebek Prajurit TNI AL Tengah Malam, Ditemukan 75 Pria dan Wanita
Inilah rumah bertingkat milik RR yang digerebek prajurit TNI AL di Tanjungbalai, Sumut yang digunakan sebagai penampungan PMI Ilegal. Foto: dokumentasi Koarmada I

"Calon pekerja ilegal kami limpahkan ke pihak kepolisian guna proses lebih lanjut," ujar Letkol Aan.

Terpisah, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I Laksamana Muda Arsyad Abdullah menegaskan komitmen TNI AL sudah sangat jelas dan tegas.

Dia menyebut TNI AL tidak ada kompromi terhadap segala upaya yang mengancam kedaulatan termasuk tindak pidana dan pelanggaran di Laut.

Laksamana Muda Arsyad Abdullah juga menegaskan bakal menindak tegas prajurit TNI AL jika terbukti terlibat dalam penyelundupan PMI ilegal ini.

Baca Juga: Ribuan Rumah Terendam Banjir, Bobby Nasution Sentil BWS Sumatera

Namun, sejauh ini dia belum menemukan ada anak buahnya yang terlibat dalam bisnis ilegal tersebut.

"Berdasarkan pemeriksaan sementara tidak ada dugaan keterlibatan prajurit TNI AL," ucap Arsyad.

"Namun, bila dalam pemeriksaan lanjutan ditemukan keterlibatan, maka akan kami tindak tegas sesuai ketentuan hukum yang berlaku," tegas Laksamana Muda Arsyad Abdullah.

Rumah RR digerebek prajurit TNI AL pada Senin (28/2) sekitar pukul 01.30 WIB. Di lokasi ditemukan puluhan pria dan wanita PMI Ilegal yang akan dikirim ke Malaysia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News