Ini Sejumlah Jalur Mudik yang Dipasangi CCTV

Ini Sejumlah Jalur Mudik yang Dipasangi CCTV
Ini Sejumlah Jalur Mudik yang Dipasangi CCTV

Selain itu, Dedy mengatakan, pemudik tahun ini bisa bernafas lega karena dalam waktu dekat semua pemudik yang akan menuju wilayah timur bisa melalui jalan Tol Cikampek-Palimanan (Cikapali). Pihaknya telah melakukan survei ke lapangan terkait jalur-jalur mudik sejak sepekan yang lalu.

"Mudik tahun ini akan terasa berbeda karena terdapat jalur mudik baru yakni melalui Jalan Tol Cikapali. Jalan tol tersebut, sudah bisa difungsikan awal Juni ini atau sebelum bulan puasa. Puasa kan mulai tanggal 17 Juni. Tinggal tiga jembatan lagi," bebernya.

Menurutnya, meski waktu yang tersisa menuju awal Ramadhan semakin sempit, namun pihaknya optimistis Tol Cikapali akan selesai dibangun tepat waktu. Sebab, jalan tol yang memiliki panjang 116,75 kilometer ini sudah memiliki sejumlah fasilitas penunjang seperti rest area dan sejumlah gate tol mulai dari Kali Jati, Cikamurang, Kertajati, Sumber jaya dam Palimanan.

Menyikapi keberadaan tol Cikapali ini, pihaknya berencana membangun atau  menggeser posko pengawasan yang sebelumnya berada di Cikopo menjadi di daerah Pajagan. Sebab, Pajagan diprediksi akan menjadi titik kemacetan baru mengingat jalur yang menuju arah Brebes ini diwarnai dengan perlintasan kereta api.

Melihat kondisi tersebut, Dedy mengimbau masyarakat untuk keluar di pintu tol Kanci demi menghindari kemacetan. Dedy memprediksi akan terjadi bottle neck dengan rel kereta api.

"Nanti akan kami lihat dari ekor kemacetan, arus bisa diarahkan keluar di Kanci atau bisa dilempar ke Palimanan," katanya. Lebih lanjut, Dedi mengakui adanya sejumlah kerusakan jalan di jalur-jalur mudik yang dikhawatirkan menghambat arus kendaraan.

Melihat kondisi ini, pihaknya telah melayangkan surat kepada Bina Marga Jabar dan Kementerian Pekerjaan Umum untuk mempercepat perbaikan jalan terutama yang akan dilitasi para pemudik. "Perbaikan jalan menjadi hal yang terpenting mengingat Jabar merupakan perlintasan dan tujuan mudik," pungkasnya. (agp)

 


Berita Selanjutnya:
Elpiji 3 Kg Terancam Langka

BANDUNG - Dinas Perhubungan Jawa Barat melakukan berbagai persiapan jelang arus mudik 2015 ini. Kesiapan fasilitas lalu lintas pun terus digenjot


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News