Inilah Aturan Vaksinasi COVID-19 Bagi Pekerja di Sektor Pertanian Australia

Negara-negara bagian di Australia memiliki aturan berbeda-beda terkait dengan vaksinasi COVID-19 bagi para pekerja yang akan kembali ke kantor atau tempat kerja lainnya.
Mulai hari Jumat (15/10), negara bagian Victoria mewajibkan semua pekerja resmi, termasuk petani dan pekerja sektor pertanian lainnya, untuk mendapatkan vaksin.
Para pekerja diharuskan divaksinasi minimal satu kali sebelum kembali ke pekerjaannya seperti sebelum pandemi. Pada 26 November, mereka diharuskan telah disuntik dua kali.
Negara bagian New South Wales menerapkan aturan berbeda. Pemerintah NSW menyatakan pihaknya tidak akan mewajibkan vaksinasi bagi pekerja sektor pertanian, termasuk petani, pekerja peternakan dan pekerjaan terkait lainnya.
Namun bila pekerja di sektor ini ingin istirahat dan bertemu pekerja lain di kantin atau minum-minum di bar dan tempat umum lainnya, maka vaksinasi wajib dilakukan.
Pemerintah Northern Territory (Australia Utara) menerapkan aturan yang sama dengan Victoria, meski penerapannya baru dilakukan sebulan kemudian.
Para pekerja resmi di Australia Utara perlu mendapatkan vaksinasi pertama paling lambat 12 November, termasuk pekerja di sektor pertambangan, pengolahan makanan serta rumah potong hewan.
Negara-negara bagian di Australia memiliki aturan berbeda-beda terkait dengan vaksinasi COVID-19 bagi para pekerja yang akan kembali ke tempat kerja lainnya
- Korea Selatan dan Australia Ramaikan Semarang Night Carnival 2025
- Kemenaker Targetkan 50 Ribu Calon Pekerja Ikut Program Magang Nasional
- Momentum Hari Buruh, MS Glow Beri Program Khusus untuk Pekerja
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Azka Aufary Ramli Ajak Pengusaha dan Pekerja Berkolaborasi untuk Tingkatkan Kesejahteraan
- Rayakan 124 Tahun Pegadaian, SP Pegadaian Ikuti Arahan Presiden Prabowo