Inilah Kunci Persebaya Tahan Imbang PSIM

Inilah Kunci Persebaya Tahan Imbang PSIM
Pemain Persebaya selebrasi. Ilustrasi Foto: Andy Satria/Radar Surabaya/dok.JPNN.com

jpnn.com, BANTUL - Persebaya Surabaya berhasil menahan imbang PSIM Yogyakarta 1-1 dalam dalam laga lanjutan Liga 2 grup 5, di stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (18/5) petang.

Meski sempat unggul terlebih dulu, asisten pelatih Persebaya Ahamd Rosyidin menyebut lawan sangat agresif.

Memang Persebaya memimpin 0-1 setelah Rishadi Fauzi cetak gol pada menit ke-28. Tapi Engkus Kuswaha mampu membalas pada menit ke-53. Setelah itu, serangan habis-habisan dilancarkan para pemain PSIM ke pertahanan tim berjuluk Green Force tersebut.

"Harus diakui, serangan PSIM luar biasa agresif. Bertubi-tubi kami diserang," ungkapnya kepada awak media usai laga.

Kunci keberhasilan tim asal Kota Pahlawan tersebut menahan gempuran tuan rumah adalah disiplin dan konsentrasi yang tak menurun. Meski terus dibombardir, pemain bisa tenang dan disiplin mengantisipasi serangan-serangan lawan.

"Pemain bisa fokus sampai akhir, disiplin, sehingga serangan-serangan lawan bisa diantisipasi terutama setelah gol pertama," tandasnya. (dkk/jpnn)


Persebaya Surabaya berhasil menahan imbang PSIM Yogyakarta 1-1 dalam dalam laga lanjutan Liga 2 grup 5, di stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (18/5)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News