Inti Solar Kembali Raih Penghargaan Bergengsi di Amerika Serikat

jpnn.com, JAKARTA - Inti Solar kembali meraih penghargaan bergengsi di Amerika Serikat, yakni Best Retailer di ajang BizX 2023 Award.
Ajang penghargaan tersebut berlangsung di Gaylord Opryland Resort, Nashville, Tennessee, Amerika Serikat, pada 5 April 2023.
CEO PT Inti Sarana Adi Sejahtera Yoseph Chandra bersyukur kembali mendapat kepercayaan dari BizX meraih penghargaan tersebut.
"Ini merupakan apresiasi kepada Inti Solar sebagai Top #1 solar water heater di Indonesia, dengan pengalaman di bidang pemanas air tenaga matahari sejak 1960, dan menjadi pelopor tabung vacuum pertama di Indonesia sejak 1997," kata Yoseph Chandra, dalam keterangannya, Minggu (9/4).
Menurut Yoseph Chandra, penghargaan BizX melengkapi pengakuan internasional kepada Inti Solar.
"Ini memacu kami untuk terus menjadi yang terdepan dalam inovasi produk superior quality solar water heater dan service excellence, sehingga terus menjadi terdepan,” ucapnya.
BizX, sebelumnya bernama Business Excellence Forum and Awards (BEFA), telah diadakan sejak 2011. Digagas oleh pendiri visioner dan CEO ActionCOACH Brad Sugars.
Penghargaan BizX menyoroti lebih dari 20 kategori, menghormati dan mengakui bisnis terbaik secara nasional. Ketegori lain, yakni Best E-Commerce, Best Company Culture, Best Food Service, Best Green/ Sustainable Business, Entrepreneur of the Year, CEO of The Year, Most Innovative.
Inti Solar kembali meraih penghargaan bergengsi di Amerika Serikat, yakni Best Retailer di ajang BizX 2023 Award.
- Utamakan Keselamatan, KAI Raih 2 Penghargaan di Ajang WISCA 2025
- Perkuat Budaya Keselamatan Berkelanjutan, KAI Raih Penghargaan di WISCA 2025
- Hardiknas 2025, Untar Gelar Untarian Awards untuk Dosen hingga Mahasiswa Berprestasi
- Srikandi PLN Indonesia Power Raih Anugerah Women’s Inspiration Awards 2025
- Direktur Pegadaian Dinilai Berhasil Membangun Layanan Bank Emas
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025