Jadi Kasad, Jenderal Dudung Ungkap Pesan Jokowi untuk Loyal ke Pemerintah

Jadi Kasad, Jenderal Dudung Ungkap Pesan Jokowi untuk Loyal ke Pemerintah
Kasad Jenderal Dudung Abdurachman mengungkapkan amanah Presiden Joko Widodo. Setidaknya, ada dua pesan presiden kepada TNI (ANTARA/Indra Arief)

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal Dudung Abdurachman mengungkapkan amanah Presiden Joko Widodo.

Dudung menyatakan bahwa presiden berpesan agar angkatan darat selalu membantu pemerintah dalam kepentingan negara.

"Ada pesan yang disampaikan Bapak Presiden bahwa segala bentuk apa pun dari TNI Angkatan Darat harus membantu pemerintah di dalam melaksanakan programnya. Kami, TNI Angkatan Darat, siap membantu pemerintah demi kesejahteraan masyarakat dan seluruh rakyat Indonesia," kata Dudung usai dilantik di Istana Kepresidenan, Rabu (17/11).

Eks Pangkostrad itu juga menyampaikan pesan kedua Presiden Jokowi. Dudung diperintahkan untuk lebih memperhatikan para prajurit di matra Angkatan Darat.

"Bagaimana meningkatkan kesejahteraan prajurit, karena prajurit yang lebih utama," kata Dudung.

Mengenai misi pribadi, eks Pangdam Jaya ini akan memberikan perintah kepada seluruh jajaran di Angkatan Darat untuk memedomani delapan wajib TNI. Namun, Dudung menggarisbawahi salah satu poin di wajib TNI itu.

"Khususnya yang kedelapan, menjadi contoh dan mempelopori segala usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya. TNI Angkatan Darat harus hadir di mana pun adanya kesulitan yang diderita oleh masyarakat," tegas Jenderal Dudung. (tan/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Kasad Jenderal Dudung Abdurachman mengungkapkan amanah Presiden Joko Widodo. Setidaknya, ada dua pesan presiden kepada TNI.


Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News