Jadwal Piala Presiden dan AFC Cup 2022 Hari Ini, Banyak Laga Penting

Jadwal Piala Presiden dan AFC Cup 2022 Hari Ini, Banyak Laga Penting
Pemain PSM Makassar saat berhadapan dengan pemain Kuala Lumpur City FC di AFC Cup 2022. Foto: dok PSM Makassar

jpnn.com, JAKARTA - Jadwal Pertandingan sepak bola hari ini, Senin (27/6), bakal padat. Bukan hanya ada ajang Piala Presiden 2022, tetapi juga terdapat AFC Cup 2022 yang tak kalah menarik karena wakil Indonesia, PSM Makassar, akan menjalani laga penentuan untuk lolos dari fase grup.

Di ajang Piala Presiden 2022, ada dua pertandingan penentuan di Grup A yang berlangsung hari ini. Laga pertama ialah PSS Sleman vs Dewa United yang digelar pada pukul 16.00 WIB.

Laga tersebut terbilang penting karena PSS harus meraih kemenangan untuk memastikan lolos dengan tangan mereka sendiri. Jika hasilnya imbang maka PSS harus menantikan hasil laga lainnya di Grup A Piala Presiden 2022.

Setelah itu, pada pukul 20.30 WIB akan berlangsung partai penting lainnya, yakni Persis Solo vs Persita Tangerang.

Sama dengan status laga pertama, pertandingan ini sifatnya penting. Sebab, jika PSS menang maka laga ini tak ada artinya.

Selain Piala Presiden, pertandingan hari ini akan menyajikan pertarungan dua akil Indonesia di AFC Cup 2022. Di Grup G, Bali United bakal menghadapi Visakha dari Kamboja pada pukul 17.00 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Pertandingan wakil Indonesia lainnya tersaji di Grup H antara PSM Makassar vs Tampines Rovers. Laga ini digelar di Stadion Kuala Lumpur mulai pukul 19.00 WIB.

Melihat jadwal pertandingan hari ini yang berdekatan mulai sore nanti, pencinta sepak bola bisa menyaksikan pertandingan tersebut tanpa henti dari pukul 16.00 WIB sampai pukul 22.15 WIB. (dkk/jpnn)

Berikut jadwal Piala Presiden dan AFC Cup 2022 hari ini. Banyak laga penting. Cek selengkapnya di sini


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News