Jadwal Terbaru Konser Dewa 19 di JIS, Ada Mulan Jameela

jpnn.com, JAKARTA - Setelah sempat tertunda, grup musik Dewa 19 akan menggelar konser di Jakarta International Stadium (JIS).
Konser bertajuk Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 dengan 4 Vokalis dan 4 Drummer itu bakal diadakan pada Sabtu, 4 Februari 2023 mendatang.
Tiket pertunjukan Dewa 19 kembali dibuka pada Sabtu, 28 Januari 2023 dengan harga mulai Rp 150 ribu hingga Rp 350 ribu.
Ivan Haris selaku founder Red Line Kreasindo selaku promotor mengatakan Baladewa dan Baladewi sangat antusias menunggu penampilan Dewa 19 di JIS.
"Persiapan semua divisi untuk menyelenggarakan Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 dengan 4 Vokalis dan 4 Drummer ini sudah 90 persen dan akan menjadi konser yang spektakuler dari Dewa 19," kata Ivan Haris, Selasa (24/1).
Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 dengan 4 Vokalis dan 4 Drummer juga bakal dimeriahkan oleh penampilan pembuka.
Adapun pembukaan acara bakal dihebohkan oleh Mulan Jameela dan The Lucky Laki.
“Seluruh e-ticket yang sudah dibeli wajib ditukarkan dengan wristband terlebih dahulu sebelum memasuki acara," tutup pihak Red Line Kreasindo. (ded/jpnn)
Setelah sempat tertunda, grup musik Dewa 19 akan menggelar konser di Jakarta International Stadium (JIS).
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Airlangga Hartarto Foto Bareng BLACKPINK, Mulan Jameela Langsung Beri Emoticon Love
- Ditonton Iriana Jokowi, Jenderal Bintang Tiga Beraksi di Konser Dewa 19
- Mau Nonton Nidji, The Changcuters Hingga Dewa 19 di IIMS? Simak Jadwalnya
- Tak Kunjung Tempati Rusun, Warga Korban Gusuran Stadion Andalan Anies Baswedan Menggugat
- Pesta Rakyat 3 Dekade Dewa 19 Bakal Digelar di Stadion Siliwangi, Catat Tanggalnya!
- Festival Pasar Musik 2023, Hadirkan Energi Positif untuk Musikus dan Penonton