Jangan Sampai Terlambat Adang Kelompok Radikal

Jangan Sampai Terlambat Adang Kelompok Radikal
Ketua Umum Gamki Michael Wattimena ( tengah). Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) bersama Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GMKI) mendukung penuh pemerintah, khususnya aparat Polri dan TNI menghadapi gerakan radikal.

Terutama terhadap organisasi kemasyarakatan yang bertentangan dengan ideologi Pancasila.

Pernyataan ini disampaikan GMKI dan Gamki dalam menyambut hari lahirnya Pancasila 1 Juni 2017.

Ketua Umum Gamki Michael Wattimena mengatakan, Gamki dan GMKI berkomitmen mendukung langkah Polri dan TNI menghadapi semua ormas yang anti-Pancasila dan gerakan radikalisme yang mengancam keutuhan NKRI.

"Kami miris bilamana bangsa ini terpecah-belah, sehingga kami mempunyai kewajiban bagaimana untuk menjaga keutuhan Pancasila," kata Michael di gedung PGI Salemba, Jakarta Pusat, Selasa (30/5).

Wakil Ektua Komisi V DPR Fraksi Partai Demokrat itu menambahkan, ini disampaikan karena merasa miris melihat kondisi negara yang mulai terpecah.

Seharusnya bangsa ini selalu bersatu demi keutuhan NKRI, terlebih kekuatan kandungan Pancasila.

"Kami menegaskan bahwa empat konsesus dasar bangsa Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bineka Tunggal Ika dan sumpah pemuda final tidak bisa digugat," kata Michael.

Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) bersama Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GMKI) mendukung penuh pemerintah, khususnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News