Jasaraharja Putera Luncurkan Logo dan Jingle Baru Perusahaan

Jasaraharja Putera Luncurkan Logo dan Jingle Baru Perusahaan
Jasaraharja Putera melaksanakan penetrasi branding dengan melakukan perubahan logo pada tahun ini dan pembuatan jingle perusahaan. Foto: dok Jasaraharja

jpnn.com, JAKARTA - Jasaraharja Putera melaksanakan penetrasi branding dengan melakukan perubahan logo pada tahun ini dan pembuatan jingle perusahaan.

Direktur Utama Jasaraharja Putera Abdul Haris menyatakan bahwa logo dengan semangat melayani dan mengusung konsep family brand PT Jasaraharja Putera memiliki wajah baru yang lebih dinamis dan minimalis.

Menurutnya, Jasaraharja Putera meluncurkan logo baru untuk meningkatkan branding perusahaan serta untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat.
Logogram Jasaraharja Putera digambarkan dalam bentuk lingkaran yang berarti kebulatan tekad yang terlihat dari bentuknya secara keseluruhan.

"Serta batik parang yang merupakan gambar utama yang menyatakan pengabdian," ungkap Abdul Haris, di Jakarta, Rabu (27/12).

Abdul Haris menjelaskan beberapa arti warna dalam logo antara lain, warna putih mewujudkan visi perusahaan dalam memberikan pelayanan terbalk, logo menggunakan warna put yang menggambarkan kesucian dan keterbukaan.

Warna biru dalam pengabdian perusahaan kepada masyarakat untuk menjalankan tugas, logo menggunakan warna biru agar menggambarkan keteguhan serta kesetiaan agar dapat tercapai misi 'Catur Bakti Ekakarsa'.

Warna abu-abu tua dalam mengayomi masyarakat saat menjalankan tugas, logo menggunakan warna abu-abu tua untuk menggambarkan Kejujuran, semangat pembaharuan melalui digitalisasi semua lini.

Abdul Haris menyebut konsep dari logotype ini menggambarkan kerendahan hati, dinamis serta modern di era digital.

Jasaraharja Putera melaksanakan penetrasi branding dengan melakukan perubahan logo pada tahun ini dan pembuatan jingle perusahaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News