'Jawara' EPL Takluk di Milan

Partai Terakhir 'First Leg' Babak 16 Besar Liga Champions

'Jawara' EPL Takluk di Milan
GOL - Esteban Cambiasso saat merayakan gol penentu kemenangan Inter atas Chelsea, dalam pertandingan di San Siro, Kamis (25/2) dinihari WIB. Foto: Getty Images.
Namun, Inter sendiri tidak membiarkan kondisi imbang bertahan lama begitu saja. Hanya berselang empat menit setelah gol Kalou tersebut, anak-anak Inter yang menyerang balik Chelsea, akhirnya kembali unggul. Pada menit ke-55, usai sebuah bola crossing jarak dekat yang dibuang dengan tak aman, Esteban Cambiasso melepaskan tendangan kerasnya ke gawang Chelsea. Meski tendangan voli pertamanya masih terblok, namun sepakan kedua yang disusulkan Cambiasso harus kembali menggetarkan jala gawang Petr Cech.

Cech sendiri, nyatanya kemudian tak bisa bermain penuh dalam pertandingan tersebut. Pada menit ke-61, usai sebuah kejadian yang membuatnya cedera, kiper andalan Chelsea tersebut harus diusung dengan tandu ke luar lapangan, dan digantikan oleh kiper kedua, Henrique Hilario.

Terlepas dari itu, pertandingan pun berlanjut, dengan hawa yang kian panas. Serangan silih berganti mengalir, kendati kian ke bagian akhir, Chelsea-lah yang tampak lebih banyak mengepung Inter, dengan beberapa peluang tercipta lewat kaki-kaki Frank Lampard, Michael Ballack dan lain-lain. Hanya saja, hingga peluit akhir berbunyi tanda usainya pertandingan di menit ke-93 injury time, hasil laga itu tak berubah, tetap 2-1 untuk Inter Milan.

Sementara itu, di laga lainnya yang selesai lebih dulu, di Moskow, tuan rumah CSKA harus puas dengan hasil seri menghadapi tamunya, Sevilla. Tim asal Spanyol itu bahkan sempat unggul lebih dulu, lewat gol Alvaro Negredo pada menit ke-25. Tuan rumah baru bisa membalasnya pada babak kedua, tepatnya di menit ke-66, lewat sepakan kaki kiri Mark Gonzalez. Praktis dengan hasil ini, posisi Sevilla kini di atas angin, jelang laga leg kedua, yang keseluruhan jadwalnya bakal digelar pada 9-10 serta 16-17 Maret depan. (ito/jpnn)

MILAN - Tuntas sudah semua pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini. Dalam dua pertandingan terakhir, Rabu (24/2) malam atau


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News