Jembatan Musi IV Bakal Tembus ke Tol Palindra - Kapal Betung

Kepala BBPJN Wilayah V, Kiagus Syaiful Anwar mengingatkan meskipun secara fisik pembangunan jembatan sudah tuntas dan bisa dilalui kendaraan umum, khusus trotoar tidak diperuntukkan bagi pejalan kaki. "Trotoar jembatan ini tidak didesain untuk pejalan kaki, tetapi untuk inspeksi jembatan. Jadi tidak dibenarkan untuk dilalui, meski pejalan kaki," tegasnya.
Soal maintenance jembatan, kata dia, selama tiga tahun ke depan perawatan jembatan akan dilakukan oleh pihak kontraktor pembangun. "Perawatan akan kembali ke kontraktor sebagai pembangun," ujarnya. Sedangkan untuk perluasan jalan penghubung Musi IV, akan diselesaikan dalam tahun ini temasuk soal pembebasan lahan. "Fisik kita yang laksanakan dengan total anggaran APBN mencapai Rp36 miliar, dan lahan Rp250 miliar di Ulu," cetusnya.
Selanjtunya, setelah peresmian ini pihaknya akan melakukan pembersihan, perapian trotoar, dan pengamanan kabel lighting karena memang sudah tiga kali diambil orang. “Wali Kota sudah menginstruksikan Kominfo untuk memasang CCTV di jembatan tersebut,” pungkasnya. (cj14/fad)
Kota Palembang resmi memiliki jembatan alternatif terdekat dalam kota selain Jembatan Ampera.
Redaktur & Reporter : Budi
- 2 Hektare Lahan Gambut di Palem Raya Ogan Ilir Terbakar, Tim Gabungan Terjun Lakukan Pemadaman
- RDP DPR, Cik Ujang Dorong Penguatan Otda Percepatan Pembangunan Tol Sumsel-Bengkulu
- Rumah yang Terbakar di Palembang Ternyata Pernah Ditempati Mantan Wakil Gubernur Sumsel
- Herman Deru Siapkan Bantuan Rp 50 Miliar untuk Pemerataan Pembangunan di Musi Rawas
- Pelaku Penyiraman Air Keras ke Bagus Sajiwo Ditangkap Polisi, Motifnya Terungkap
- Wanita Lansia di Pagar Alam Diperkosa Saat Mencuci di Tempat Pemandian Umum, Begini Kronologinya