Jojon Meninggal, Dikenang Sebagai Guru Pelawak
jpnn.com - JAKARTA -- Anggota DPR asal Partai Amanat Nasional (PAN) Eko Patrio ikut hanyut dalam kesedihan pasca meninggalnya Jojon. Politikus yang juga seorang pelawak menyatakan, Jojon patut diteladani oleh komedian lainnya.
"Beliau bukan hanya senior tapi juga adalah guru bagi saya dan pelawak-pelawak dan komedian di seluruh Indonesia," kata Eko di pemakaman Jojon di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Blender, Kebon Pedes Kota Bogor, Kamis (6/3).
Eko mengungkapkan, Jojon adalah sosok yang memberi pelajaran penting dalam perjalanan karir Patrio Grup. "Jojon juga merupakan sosok yang selalu menyemangati Patrio hingga saat ini," ujarnya.
Ia juga mengungkapkan, Jojon juga merupakan sosok serba bisa. Hal lain yang juga dikagumi olehnya adalah karena Jojon sangat jauh dari gosip.
"Jojon bisa menciptakan komedi yang variatif. Tidak ada lagi tokoh yang membanggakan seperti Jojon. Usianya sudah 64 tahun tapi tetap semangat," ungkap Eko. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Anggota DPR asal Partai Amanat Nasional (PAN) Eko Patrio ikut hanyut dalam kesedihan pasca meninggalnya Jojon. Politikus yang juga seorang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sempat Ditolak, Andre Taulany Kembali Ajukan Gugatan Cerai
- Digiland 2025 Siap Digelar, Tiket Habis Terjual, 20 Ribu Pengunjung Bakal Meramaikan
- Jadi Ustaz di Film Pembantaian Dukun Santet, Ariyo Wahab Ungkap Tantangannya
- Rayen Pono Anggap Ahmad Dhani Meremehkan Persoalan Salah Sebut Marga
- Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Jonathan Frizzy Tak Ditahan, Kenapa?
- Kementerian Hukum Digugat Terkait SK PARFI Kubu Ki Kusumo