Jokowi Juga Boleh Nyumbang Rekening Gotong Royong PDIP

Jokowi Juga Boleh Nyumbang Rekening Gotong Royong PDIP
Joko Widodo. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - DPP PDI Perjuangan resmi meluncurkan Rekening Gotong Royong di kantor partai jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (20/10). Program ini dilakukan untuk mewujudkan kemandirian kerja partai pimpinan Megawati Soekarnoputri.

Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan, sumbangan dari kader maupun non kader bisa disalurkan melalui rekening dua bank yang telah menjalin kerjasama dengan partainya. Nomor rekening 10-000-888-999 untuk BRI dan rekening nomor 206-888-999-1 untuk BCA.

Hasto mengatakan, melalui program ini para anggota partai secara periodik 3 kali setahun bisa menyalurkan kontribusinya minimum sebesar Rp 10.000.

Setiap anggota secara priodik 3 kali setiap tahun bisa memberikan kontribusi minimum sebesar Rp 10 ribu. Kemudian, bagi petugas partai, anggota legislatif seluruh tingkatan, kepala daerah, wakil kepala daerah seluruh tingkatan, hingga menteri.

"Bahkan, Bapak Jokowi (Presiden Joko Widodo) sendiri misalkan, kiranya beliau akan memberikan gotong royong sumbangan kepada partai, bisa melalui rekening ini," kata Hasto, usai peluncuran Rekening Gotong Royong di DPP PDIP, Selasa (20/10).

Hasto menegaskan keluar masuknya uang ke rekening tersebut diaudit oleh akuntan publik dan bersifat transparan. Para penyumbang akan mudah diketahui. Sebagaimana ketentuan UU Partai Politik, perusahaan dapat membantu maksimal Rp 7,5 miliar per tahun. Setiap orang maksimal Rp 1 milyar per tahun.

"Tentu saja dengan bantuan akuntan publik kami dapat mengklasifikasikan mana saja bantuan dari internal partai mana luar partai," jelasnya. (fat/jpnn)


JAKARTA - DPP PDI Perjuangan resmi meluncurkan Rekening Gotong Royong di kantor partai jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa (20/10). Program ini


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News