Jumlah PNS Kotim Terus Menyusut

Jumlah PNS Kotim Terus Menyusut
Jumlah PNS Kotim Terus Menyusut
Sebelumnya, BKPP Kotim tetap mengusulkan formasi CPNS sebanyak 3.288 orang. Usulan itu sebelumnya telah disampaikan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan RB (Kemen PAN dan RB), namun digugurkan karena kebijakan moratorium. Meski demikian, BKPP Kotim tetap ngotot agar usulan itu bisa disetujui.

“Kita sebelumnya telah mengusulkan CPNS pelamar umum sebanyak 3.288 formasi dengan rincian, tenaga guru 1.763, kesehatan 172, dan teknis 1.353. Jumlah formasi ini tetap akan diusulkan, karena kalau menunggu lagi, sementara penambahan tidak ada, tenaga PNS akan berkurang karena ada yang pensiun,” kata BKPP Kotim, A Jusni Sitompul.

Meski ada penundaan, Jusni mengharapkan agar SKPD yang kekurangan tenaga PNS agar memaksimalkan PNS yang ada sambil menunggu pengusulan disetujui. Itu termasuk tenaga guru dan kesehatan yang memang sangat dibutuhkan karena Kotim kekurangan sejumlah tenaga guru dan kesehatan, terutama di wilayah pedalaman. “Kita harapkan optimalkan dulu yang ada, nanti akan diakomodir berdasarkan usulan yang ada, tentu kita akan berusaha memperjuangkan,” tegasnya. (rm-45)

SAMPIT – Sikap Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ngotot mengusulkan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) cukup beralasan.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News