Kabar Gembira Bagi Warga di Perumahan Citra Swarna Riverside

Kabar Gembira Bagi Warga di Perumahan Citra Swarna Riverside
Direktur Operasional Citra Swarna Group Wahyu Hartanto (kedua kiri) dan Komisaris Citra Swarna Group, Petrus Padmardjo (kiri) pada pada acara peletakan batu pertama bangunan fasilitas kesehatan di perumahan Citra Swarna Riverside, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Selasa (23/5/2023). Foto: Dok. Humas CSG

jpnn.com, BOGOR - Direktur Operasional Citra Swarna Group (CSG) Wahyu Hartanto menyampaikan kabar gembira bagi warga yang berdomisili di Citra Swarna Riverside, Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Pasalnya, Citra Swarna Group terus melengkapi berbagai fasilitas seperti fasilitas kesehatan di proyek perumahan yang sedang dalam tahap pengembangan.

“Salah satu perumahannya, Citra Swarna Riverside di daerah Cileungsi, Kabupaten Bogor,” ujar Wahyu Hartanto pada acara peletakan batu pertama bangunan fasilitas kesehatan di lokasi Citra Swarna Riverside pada Selasa (23/5/2023).

Menurut Wahyu, pembangunan fasilitas kesehatan ini sebagai salah satu bentuk komitmen perusahaan kepada konsumen untuk terus memberikan pelayanan terbaik adalah melalui fasilitas yang berada di area sekitar.

Dia menyebut salah satunya adalah fasilitas infrastruktur kesehatan yang akan segera dibangun.

Fasilitas ini dibangun dengan adanya kerja sama dengan pemerintah daerah setempat agar dapat digunakan dengan baik untuk warga di area Citra Swarna Riverside, Cileungsi.

Menurut Wahyu, Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam memperoleh pelayanan kesehatan ibu dan anak.

Tujuan utama posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi saat kehamilan, persalinan, atau setelahnya melalui pemberdayaan masyarakat.

Direktur Operasional Citra Swarna Group Wahyu Hartanto menyampaikan kabar gembira bagi warga yang akan berdomisili di Citra Swarna Riverside, Cileungsi, Bogor.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News