Kampanye 22 Agustus, Jalan Diprediksi Macet

Kampanye 22 Agustus, Jalan Diprediksi Macet
Kampanye 22 Agustus, Jalan Diprediksi Macet
Seperti diketahui, tahapan Pilwakot Kota Cimahi sudah semakin mendekati masa kampanye. Berdasarkan jadwal KPU Kota Cimahi, kampanye Pilwakot Cimahi akan dimulai 22 Agustus mendatang atau hanya berselang dua hari setelah Lebaran, atau H+2.

Ketua Pokja Kampanye KPU Cimahi,  Hery Achmad mengatakan, kampanye akan diawali dengan Rapat Paripurna penyampaian visi misi lima pasangan calon yang dilanjutkan dengan pawai bersama. "Dalam pawai itu kami membatasi iring-iringan kendaraan setiap pasangan calon maksimal hanya 20 kendaraan saja," ujar Hery.

Pihaknya melarang simpatisan pasangan calon menggunakan kendaraan bak terbuka, terlebih yang berkapasitas besar, seperti truk mengingat kondisi ruas jalan di Kota Cimahi yang pendek dan sempit. "Kami imbau jangan sampai membawa kendaraan berlebihan. Cukup 20 mobil saja dan tidak menggunakan mobil bak terbuka," ujarnya.

Disebutkan Hery, start kampanye dimulai di Kantor DPRD, kemudian masuk ke Jalan Kolonel Masturi, Encep Kartawirya, Ciawitali, Demang Hardjakusuma, Cihanjuang, Kelurahan dan Pesantren kemudian menuju selatan ke arah Cibeureum, Kebon Kopi hingga ke Amir Machmud, Gatot Subroto, Gandawijaya, dan berakhir di Sangkuriang. "Di Sangkuriang, peserta bubar ke sekretariat masing-masing," pungkasnya.(znl)

CIMAHI - Selama musim kampanye pemilihan walikota (Pilwalkot) Cimahi, lalu lintas di kawasan Kota Cimahi diprediksi akan macet. Perkiraan tersebut


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News