Kampanye Kondusif, Polri Songsong Pemilu Damai

jpnn.com - JAKARTA -- Kapolri Jenderal Sutarman menegaskan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat selama kampanye terbuka pemilihan umum kondusif.
"Secara keseluruhan sampai hari ini kondisi kamtibmas cukup kondusif," kata Kapolri saat jumpa pers di Rupatama Mabes Polri, Senin (7/4).
Dalam konferensi pers itu, hadir pula Wakapolri Komjen Badrodin Haiti, Kabareskrim Komjen Suhardi Alius, Kepala Baharkam Irjen Putut Eko Bayuseno, Kadiv Humas Polri Ronny Franky, serta pejabat Polri lainnya.
Sutarman berterima kasih kepada masyarakat termasuk aparatur lainnya yang telah bersama Polri, menjaga stabilitas keamanan selama kampanye. "Sehingga kondisi kamtibmas menjelang kampanye dan pascakampanye kondusif," ujarnya.
Dia berharap kamtimbas pada pelaksanaan pileg 9 April 2014 berjalan aman dan lancar. "Saya sudah perintahkan H-1 seluruh petugas yang menjaga TPS, sudah berada di TPS masing-masing," kata Kapolri.
Memang, kata Kapolri, ada beberapa kejadian di Aceh, seperti penembakan dan pembakaran. Namun, lanjut dia, beberapa kasus yang sudah terungkap seperti penembakan Posko Partai Nasdem di Aceh.
"Walau dua orang masih DPO. Yang terungkap ini terkait langsung dengan kegiatan politik di Aceh," katanya.
Kendati demikian, satu kasus terakhir yang penembakan di Bireun, Aceh, memang belum terungkap. Namun, Sutarman memastikan untuk sementara tidak terkait langsung dengan pemilu. "Ini masih kita lidik," kata Kapolri.
JAKARTA -- Kapolri Jenderal Sutarman menegaskan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat selama kampanye terbuka pemilihan umum kondusif. "Secara
- 5 Berita Terpopuler: Fakta Baru Terungkap, Lokasi Tes PPPK Tahap Dua Langsung Didatangi Pak Ali
- Jumlah Honorer Database BKN Ikut PPPK Tahap 2 Banyak Banget, Ini Datanya
- Masih Banyak Formasi PPPK Tahap 2 untuk Honorer, Jaga Semangat ya
- Pelamar CPNS 2024 Penuhi Passing Grade, tetapi Tidak Lulus, Masih Punya Harapan
- AstraZeneca dan CISC Serukan Pentingnya Skrining Kanker Paru Lebih Awal
- Dompet Dhuafa Ajak Masyarakat Menebar Hewan Kurban Hingga ke Pelosok Negeri