Kangen Bola, Gugun Ingin Nonton Timnas

Kangen Bola, Gugun Ingin Nonton Timnas
Gugun Gondrong. Foto: Dok. JPNN.
JAKARTA - Meski kesehatannya belum sepenuhnya pulih, aktor dan presenter Gugun Gondrong rindu bermain sepak bola. Sebelum terkena tumor di bagian kiri depan otaknya dan menjalani operasi untuk penggumpalan cairan otak, laki-laki kelahiran 30 Januari 1969 itu memang aktif bermain sepak bola.

Kini, pemilik nama lengkap Muhammad Gunawan Hendromartono tersebut, bertekad menyaksikan laga Indonesia melawan Thailand, dalam rangkaian turnamen Piala AFF Suzuki, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, nanti malam (7/12).

"Aku masih nonton bola. Nanti mau dukung Indonesia (di laga lawan Thailand, Red). Aku mau nonton di stadion," kata Gugun, dalam jumpa pers Liga Artis Indonesia, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, kemarin (6/12).

Jika hal tersebut tidak memungkinkan, bintang film Detik Terakhir dan Kamulah Satu-satunya itu, berjanji menyaksikan pertandingan tersebut di layar kaca. Mantan suami Anna Marissa itu mengaku tidak pernah absen menyaksikan setiap momen yang terkait dengan sepak bola. "Biasanya, aku memang nggak punya kesibukan di rumah. Jadi, aku nonton televisi," ujarnya.

JAKARTA - Meski kesehatannya belum sepenuhnya pulih, aktor dan presenter Gugun Gondrong rindu bermain sepak bola. Sebelum terkena tumor di bagian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News