Kapolri Janji Telusuri Jenis Pemalsuan Ijazah

jpnn.com - JAKARTA - Polri masih mengusut dugaan pemalsuan ijazah atau jual beli ijazah palsu yang diduga terjadi di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.
"Kan beda-beda itu," kata Kapolri Jenderal Badrodin Hati di Mabes Polri, Selasa (26/5).
Menurut Badrodin, Polri akan melihat bagaimana sebenarnya bentuk-bentuk pemalsuan tersebut.
Ya, menurut Badrodin ada beberapa jenis pemalsuan ijazah. Misalnya ada orang yang memalsukan ijazah, yakni ijazahnya benar-benar palsu ada yang juga ijazahnya asli tetapi dia tidak mengikuti perkuliahan. Nah meski tak mengikuti perkuliahan dia rutin membayar dan akhirnya mendapat ijazah.
“Karena itu kami akan pelajari substansi materinya," kata mantan Kapolda Sulteng, Jatim, Banten dan Sumut ini. Yang jelas, Polri serius untuk mengungkap kasus tersebut. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polri masih mengusut dugaan pemalsuan ijazah atau jual beli ijazah palsu yang diduga terjadi di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Kategori Honorer Tertutup Peluang jadi PPPK Paruh Waktu, Kena PHK
- Gema Waisak Pindapata Nasional 2025 Sukses Digelar, Menag Hingga Pramono Turut Hadir
- Resmikan Masjid Jakarta Garden City, Gubernur Pramono Berpesan Begini
- Kepala BKN Sebut 1.967 CPNS 2024 yang Mundur Aslinya Tidak Lulus
- BSMI Peringatkan Dunia Internasional, Jalur Gaza Masih Belum Aman
- Kemenag Dorong Transformasi Ekonomi Pesantren Melalui Inkubasi Wakaf Produktif