Kapolri: Pengamanan Pilkada Sudah Siap

Kapolri: Pengamanan Pilkada Sudah Siap
Kapolri Jenderal Tito Karnavian (kanan) dan Kapolda Metro Jaya Irjen M. Iriawan. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menilai, tidak ada kejadian menonjol terkait Pilkada Serentak 2017 yang berlangsung hari ini, Rabu (15/2). Menurutnya, 101 daerah yang menyelenggarakan pilkada, aman terkendali.

"Sampai hari ini kami belum dapatkan laporan adanya insiden yang berarti dari semua wilayah seluruh Indonesia. Pengamanan sudah siap, sudah masuk semua. Beberapa tempat sudah mulai termasuk Indonesia bagian timur," jelas Tito saat melakukan inspeksi bersama Bawaslu, KPU, dan DPR ke TPS-TPS di Jakarta.

Permasalahan utama, jelas Tito, hanya berada di Papua. Sebab, distribusi logistik pilkada cukup sulit karena akses transportasi dan medannya yang berat.

"Ada mungkin beberapa wilayah yang bermasalah letaknya, bermasalah surat suaranya yang di gunung gunung di Papua, ada beberapa tempat di Kabupaten Nduga di gunung tuh kan. Ada beberapa tempat yang masih karena memang kerjanya luar biasa. Itu kotak harus dibawa di tempat-tempat terpencil harus dibopong," beber dia.

Sementara itu, untuk Pilgub DKI Jakarta, menurut Tito, tergolong kondusif. "Sampai hari ini Jakarta tidak ada informasi gangguan-gangguan yang signifikan," tandas Tito.(Mg4/jpnn)


Kapolri Jenderal Tito Karnavian menilai, tidak ada kejadian menonjol terkait Pilkada Serentak 2017 yang berlangsung hari ini, Rabu (15/2). Menurutnya,


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News