Kebakaran di Balikapapan, 10 Rumah Ludes

Kebakaran di Balikapapan, 10 Rumah Ludes
Kebakaran di Balikapapan, 10 Rumah Ludes

jpnn.com - BALIKPAPAN - Musibah kebakaran kembali melanda Kota Beriman. Sabtu (8/3) kemarin, sekira pukul 12.15 Wita, si jago merah berkobar di pemukiman warga yang berada di kawasan Prapatan RT 20 Kelurahan Telaga Sari, Balikpapan Kota.

Di siang bolong itu, suara teriakan warga terdengar. Mereka panik dan cemas api merembet ke pemukiman lain apalagi lokasi kebakaran berada di gang sempit yang bisa dilewati mobil pemadam tidak bisa masuk sampai ke dalam.

Jalan di lokasi kebakaran itu mirip leher botol, di luar masih bisa dilewati mobil tapi ke dalam semakin menyempit.
“Api, tolong, apinya membesar. Toloong,” suara jerit sejumlah warga terdengar.

Api dipastikan berasal dari indekos dua lantai milik Delima. Di lantai 2, terdiri atas 10 kamar, sementara di lantai pertama ada 2 kamar termasuk kamar yang dihuni si pemilik indekos. Seluruh indekos itu kemarin rata dengan tanah.

Kekhawatiran warga semakin menjadi karena api membesar hingga akhirnya melalap 9 unit rumah lainnya yang sebagian besar berbahan kayu.

Mobil pemadam tiba di lokasi tak lama setelah api berkobar. Mengingat tidak adanya akses jalan, pasukan fire fighter memilih memanfaatkan pelataran parkir rumah dinas salah seorang anggota TNI AD.

Dari balik dinding pembatas rumah, air disemprotkan untuk memadamkan api. Sejumlah personel TNI ikut membantu mengamankan lokasi kebakaran sehingga upaya pemadaman si jago merah tak mengalami kesulitan.

Bersama warga, pasukan TNI AD membantu mengangkat barang milik warga yang masih bisa diselamatkan ke tempat aman.  “Susah kalau mobil mau masuk, jalan di dalam sempit. Sementara, tidak mungkin mobil pemadam diparkir di pinggir jalan. Makanya pemadaman dilakukan di halaman teras situ,” seloroh Rudi, salah seorang saksi mata saat kebakaran berlangsung.

BALIKPAPAN - Musibah kebakaran kembali melanda Kota Beriman. Sabtu (8/3) kemarin, sekira pukul 12.15 Wita, si jago merah berkobar di pemukiman warga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News