Kemendagri Salurkan Bantuan kepada Korban Bencana Erupsi Gunung Semeru

Kemendagri Salurkan Bantuan kepada Korban Bencana Erupsi Gunung Semeru
Truk tertimbun abu vulkanik erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jatim, Sabtu (5/12). Foto: Dokumen JPNN.com/Ridho Abdullah

Pada kesempatan yang sama, Dirjen Bina Adwil Kemendagri Safrizal ZA mengatakan hasil pemantauan tim di lapangan menunjukkan korban bencana masih membutuhkan layanan di bidang kesehatan, pendidikan, keamanan, pertanian, pencarian dan penyelamatan, kebutuhan logistik, serta lainnya.

"Pengungsian masih terjadi di 151 titik di 3 kecamatan di Kabupaten Lumajang dan 14 titik di luar Kabupaten Lumajang," kata dia.

Total pengungsi, lanjut Safrizal, terhitung sampai tanggal 12 Desember sebanyak 10.158 jiwa dan terus dilakukan pendataan. (mcr9/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Kemendagri menyalurkan bantuan kepada korban erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News