Kemenkes Investigasi Pembuangan Pasien di Lampung

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Kesehatan RI telah menurunkan tim investigasi ke Badan Lampung untuk mengusut kasus tewasnya seorang pasien dari kalangan tidak mampu atas nama Suparman bin Sariun alias Mbah Edi, 63, karena dibuang oleh pegawai RSUD dr Dadi Tjokrodipo (RSUDDT) Bandar Lampung.
"Kasus Lampung, Sabtu (8/2) kemarin kita kirim tim ke Lampung untuk melakukan investigasi. Kita serius dan kirim cukup banyak tim," kata Direktur Jenderal Bina Upaya Kesehatan (BUK) Kemenkes, Prof Akmal Taher usai Rapat Dengar Pendapat di Komisi IX DPR, Senin (10/2) malam.
Dikatakan Akmal, di samping proses hukum yang sedang berjalan di kepolisian, kasus ini memang harus diinvestigasi karena sudah diketahui luas oleh masyarakat. Dalam investigasi berjalan, tim yang diutus Kemenkes telah mewawancarai banyak pihak di Bandar Lampung, termasuk sejumlah tersangka.
Nah, gambaran awal yang diperoleh tim investigasi tersebut diketahui bahwa pengiriman pasien dilakukan tanpa indikasi medis. "Pengiriman pasien tidak ada indikasi medisnya, saya tidak bela siapa-siapa. Rujukan medis tidak jelas indikasi medisnya," jelas Akmal.
Meski sudah terbuka dari segi media, pihaknya belum bisa menjelaskan banyak hal karena tim investigasi tersebut masih bekerja untuk mencari tahu kenapa pasien tersebut dirujuk. Karena itu hasil ahir harus menunggu kerja tim di lapangan.
"Kenapa dirujuk, alasan apa, itu yang kita ingin tahu. Saya kira kita harus tunggu hasil investigasinya," tandas prof Akmal Taher. (fat/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Kesehatan RI telah menurunkan tim investigasi ke Badan Lampung untuk mengusut kasus tewasnya seorang pasien dari kalangan tidak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Staf PDIP Buka Duka Keluarga Akibat Kasus Harun: Anak Trauma Dituduh Anak Koruptor
- Kusnadi Buka Suara Soal Titipan Tas dan Koper dari Harun Masiku
- Pelaku Curanmor Ini Sudah 6 Kali Beraksi di Pesanggrahan, Akhirnya Ketiban Sial, tuh Lihat
- Siswi Diduga Jadi Korban Pelecehan di Sekolah, SMK Waskito Dukung Penegakan Hukum
- Megawati Percaya Diri Diterima Jika Melamar Kerja Jadi Koki
- Megawati Akui PDIP Babak Belur, Tetapi Tetap Menang di Pemilu 2024 Berkat Dukungan Rakyat