Kemensos Anggarkan Renovasi Makam Cik Ditiro

Kemensos Anggarkan Renovasi Makam Cik Ditiro
Kemensos Anggarkan Renovasi Makam Cik Ditiro
JAKARTA - Komisi VIII mendesak Kementerian Sosial memperhatikan kondisi taman makam pahlawan di daerah-daerah. Pasalnya, banyak taman makam pahlawan nasional di daerah kondisinya sangat memprihatinkan karena tidak terurus.

"Kita ini bangsa yang besar, tapi kok malah tidak menghargai pahlawan. Lihat saja taman makam pahlawan kita, hampir semua kayak kuburan tua dan angker karena tidak dirawat dengan baik," kata Said Zakaria, anggota Komisi VIII DPR RI dalam raker dengan Mensos Salim Segaf Al-Jufri, Senin (25/10).

Dia mencontohkan, pahlawan nasional dari Tengku Cik Ditiro, makamnya telah rusak dan tidak elok dipandang. Padahal, banyak masyakat yang berziarah ke makam tersebut.

"Itu baru satu contoh, contoh lainnya masih banyak lagi. Andai makamnya direnovasi, ini bisa jadi tempat bersejarah dan ziarah bagi rakyat Aceh maupun pendatang," tuturnya.

JAKARTA - Komisi VIII mendesak Kementerian Sosial memperhatikan kondisi taman makam pahlawan di daerah-daerah. Pasalnya, banyak taman makam pahlawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News