Kenaikan HET Pupuk Tunggu Sinyal Senayan
Senin, 15 Maret 2010 – 16:55 WIB

Kenaikan HET Pupuk Tunggu Sinyal Senayan
JAKARTA — Menteri Koordinator perekonomian, Hatta Radjasa mengungkapkan mengenai rencana pemerintah menaikkan Harga Eceran Tertinggi (HET) pupuk bersubsidi. Menurutnya, hingga saat ini HET belum ditetapkan oleh pemerintah kapan akan dilaksanakan. Pasalnya, ketetapan tersebut nantinya akan menjadi keputusan bersama dengan para wakil rakyat di Senayan.
"Karena segala sesuatu yang berkaitan dengan kenaikan, pemerintah tidak bisa menyatakannya sendiri. Karena segala sesuatu yang berkaitan dengan kenaikan artinya berhubungan dengan APBN. Jadi harus ada pembahasan dan persetujuan dewan. Tidak bisa saya katakan, ini naik, atau itu tidak naik," kata Hatta saat ditemui di kantor kementrian perekonomian, Jakarta, Senin (15/3).
Baca Juga:
Karena itulah, Hatta meminta agar kalangan petani dan juga pihak yang berkepentingan lainnya untuk tidak terlalu mengkhawatirkan perihal kenaikan HET pupuk bersubsidi. Karena, katanya, selama masa transisi menjelang kenaikan pemerintah akan tetap melakukan berbagai perhitungan dengan melihat berbagai aspek.
"Kita akan lakukan perhitungan secara komprehensif. Bagaimana daya dukung masyarakat kita dan efeknya. Bagaimana perhitungan keuangan APBN kita, semua ini harus dibicarakan dengan dewan secara komprehensif. Jadi tunggulah sampai pemerintah selesai membahasnya bersama dewan," kata Hatta.
JAKARTA — Menteri Koordinator perekonomian, Hatta Radjasa mengungkapkan mengenai rencana pemerintah menaikkan Harga Eceran Tertinggi (HET)
BERITA TERKAIT
- Bank Mantap Gandeng MUF Hadirkan Program Fasilitas Pembiayaan DP 0%
- Yuk Cicil Emas di Pegadaian, Dapatkan Diskon Hingga Jutaan
- Mau Jualan Frozen Food Agar Siap Edar? Simak 6 Tip Penting dari Ninja Xpress
- Fujifilm Meluncurkan Kamera Analog Instax Mini 41, Intip Fitur dan Harganya
- BigBox AI Meningkatkan Loyalitas Pelanggan lewat Layanan Purna Jual
- Bank Aladin Syariah & PP Muhammadiyah Perkuat Sinergi Lewat Edukasi Digital