Kenali Jenis Lubrikan yang Cocok untuk Bercinta

Kenali Jenis Lubrikan yang Cocok untuk Bercinta
Kenali Jenis Lubrikan yang Cocok untuk Bercinta

jpnn.com - TIDAK banyak pasutri yang tahu apakah mereka butuh lubrikan atau pelicin saat berhubungan intim atau tidak. Namun di sisi lain, banyak juga pasangan yang tidak tahu lubrikan seperti apa yang pas untuk mereka.

Jika anda dan suami penasaran butuh pelicin atau tidak ketika bercinta, maka jawabannya adalah iya. Menurut keterangan Debby Herbenick, PhD, penulis buku Because It Feels Good: A Woman's Guide to Sexual Pleasure and Satisfaction, wanita sering mengalami kekeringan vagina akibat banyak hal, mulai dari karena aktivitas menyusui, menopause hingga vagina mengering yang sering terjadi selama siklus menstruasi.

Singkatnya, lubrikan dapat membantu meredakan rasa nyeri dan menambah kenikmatan yang dirasakan kedua pasangan.

"Bahkan kami menemukan penggunaan lubrikan membuat aktivitas seks jadi lebih menyenangkan dibanding seks tanpa pelicin," kata Dr. Herbenick, seperti dilansir laman Woman's Day, Senin (11/11).

Tidak hanya itu, lubrikan juga terbukti dapat menghemat waktu dan mengatasi frustrasi.

Berikut jenis lubrikan yang tepat untuk anda.

1. Lubrikan yang memberikan sensasi hangat

"Lubrikan yang dapat memberikan sensasi kehangatan dapat menambahkan sensasi lebih pada pasangan selama bercinta, terutama ketika digunakan di luar kondom," kata Dr. Herbenick.

TIDAK banyak pasutri yang tahu apakah mereka butuh lubrikan atau pelicin saat berhubungan intim atau tidak. Namun di sisi lain, banyak juga pasangan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News