Kenta Nishimoto Enggan Disamakan dengan Kento Momota, Kenapa?

Kenta Nishimoto Enggan Disamakan dengan Kento Momota, Kenapa?
Tunggal putra Jepang, Kenta Nishimoto. Foto: BWF/Badminton Photo.

Akan tetapi, Nishimoto enggan disamakan dengan Momota. Dia merasa memiliki karakteristik dan cara bermain sendiri.

"Momota telah mendapat banyak prestasi besar. Momota adalah Momota, dan aku adalah aku. Saya ingin memberikan penampilan terbaik di final," ucap Nishimoto dilansir BWF.

Saat ini, Nishimoto tengah bersiap untuk melawan Chou Tien Chen di final Japan Open 2022. Jika mampu menang di laga tersebut, dia akan merebut gelar pertama sepanjang kariernya. 

Sebab, meski tergolong senior, Nishimoto masih nihil gelar. Prestasi terbaiknya hanya menjadi runner up French Open 2017, Malaysia Masters 2018, Hong Kong Open 2018, German Open 2019, dan Thailand Masters 2020.(mcr15/jpnn)

Begini reaksi Kenta Kenta Nishimoto setelah disamakan dengan Kento Momota. Cek selengkapnya di sini.


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News