Kepala BKN Sebut Honorer Teknis Bisa Dapat Afirmasi Seleksi PPPK, Asal...

"Honorer teknis akan mendapatkan afirmasi bila dengan penyesuaian PG ternyata masih banyak honorer yang tidak lulus," ucap Bima.
Afirmasi itu terkait nilai ambang batas dan masa kerja dari tenaga nonaparatur sipil negara (non-ASN) atau honorer.
BKN akan melakukan simulasi sejauh mana afirmasi-afirmasi itu bisa dilakukan. Hasilnya nanti akan disampaikan Bima kepada Menteri Anas untuk bisa dijadikan kebijakan dari KemenPAN-RB.
Sebelumnya, MenPAN-RB Azwar Anas meminta BKN untuk membuat simulasi dan kajian terkini terkait kelulusan dalam seleksi PPPK teknis 2022 yang masih berlangsung saat ini.
Hal itu karena banyak masukan melalui media sosial maupun secara langsung kepada menPAN-RB terkait nilai ambang batas atau passing grade.
Passing grade tersebut sebelumnya diusulkan masing-masing instansi pembina.
Menteri Anas mengatakan KemenPAN-RB dan BKN sedang simulasi beberapa hal soal penyesuaian passing grade, untuk potensi ada afirmasi-afirmasi.
Kemudian, akan kumpulkan puluhan instansi pembina agar ke depan kebutuhan instansi pembina bisa tetap terjawab dengan hasil rekrutmen yang ada.
Honorer teknis bisa mendapatkan afirmasi dalam seleksi PPPK, tetapi ada persyaratannya. Simak penjelasan kepala BKN
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Non-Database BKN Diusulkan jadi PPPK Paruh Waktu, Daftar Nama Keluar
- Ketua Forum Honorer Bersuara Lantang, Menolak jadi PPPK Paruh Waktu
- BSKDN Kemendagri & Taspen Life Teken Komitmen Perlindungan Sosial bagi ASN
- Honorer 8 Tahun Bekerja Ikut Seleksi PPPK, Dicoret gegara Tergiur Uang Haram
- Persaingan Ketat Seleksi PPPK Tahap 2, Ini Datanya, Tetap Semangat ya
- Soal Jadwal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, Pak Alim Sanjaya Beri Penjelasan Begini