Kerukunan Warga di Kota Ini Mengubah Wajah Kehidupan Beragama di Australia

"Tiga prinsip agama Sikh adalah [Anda] melakukan meditasi, bekerja keras, dan itu harus menjadi pekerjaan yang jujur. Apa pun yang diperoleh, Anda harus berbagi dengan orang yang membutuhkan juga," kata Surinder Singh, salah satu pengurus kuil.
"Jadi dalam agama Sikh tidak ada kasta dan ada persamaan antara laki-laki dan perempuan."
Sikh adalah salah satu agama yang berkembang pesat di Australia karena kedatangan migran asal India dan Punjab yang bertambah setiap tahunnya.
Kuil Sikh tersebut terlihat sunyi di hari-hari biasa, hanya beberapa orang pria dan perempuan terlihat duduk melakukan meditasi.
Namun di akhir pekan, atau saat ada perayaan besar, ribuan orang akan hadir.
Selama pandemi COVID, Surinder mengatakan sejumlah pelajar atau warga yang tidak memiliki penghasilan datang ke kuil ini.
Lebih dari 20 ribu makanan dan 2000 paket makanan didistribusikan kepada warga dan semua makanannya dimasak dari dapur umum besar yang berada di kuil tersebut.
Artikel ini dirangkum dan diproduksi Sastra Wijaya
Menurut sensus 2021, ada lebih banyak agama yang dianut warga Australia, mulai dari Islam, Buddha, hingga Sikh
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Sepakat untuk Membangun Kembali Ukraina
- Dunia Hari Ini: Pakistan Tuding India Rencanakan Serangan Militer ke Negaranya
- Kapolres Tanjung Priok Resmikan Renovasi Masjid, Ajak Warga Tingkatkan Ibadah dan Kebersamaan
- Dunia Hari Ini: PM Terpilih Kanada Minta Waspadai Ancaman AS
- Dunia Hari Ini: Sebuah Mobil Tabrak Festival di Kanada, 11 Orang Tewas