Keterangan Tim Forensik RS Polri Terkait Penanganan 6 Jenazah Laskar FPI

Keterangan Tim Forensik RS Polri Terkait Penanganan 6 Jenazah Laskar FPI
Prajurit TNI AD melakukan pengamanan di depan Gedung Promoter Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Foto: ANTARA/Andi Firdaus

jpnn.com, JAKARTA - Tim Forensik Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur memberi keterangan baru terkait penanganan enam jenazah laskar FPI pengawal Rizieq Shihab yang tewas ditembak di Tol Jakarta-Cikampek.

Sejauh ini, penanganan jenazah tersebut masih berkoordinasi dengan Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.

"Kami masih intensif berkoordinasi dengan Bareskrim. Kalau terkait perkembangannya silakan konfirmasi ke sana," kata Kepala Forensik RS Polri Arif Wahyono di Jakarta, Selasa.

Namun ia belum memberikan keterangan di ruang mana jenazah saat ini berada serta sejauh apa penanganan forensik terhadap seluruh jenazah.

Sementara itu, Tim kuasa hukum Front Pembela Islam (FPI) Aziz Yanuar mempertanyakan keberadaan jenazah korban yang menurut kabar kepolisian telah dikirim menuju RS Polri.

"Jangankan diambil, dilihat saja belum boleh," katanya saat menyambangi RS Polri sekitar pukul 10.00 WIB.

Aziz mengatakan sejauh ini belum ada kejelasan di mana jenazah korban berada dan alasan otoritas terkait masih menahan jasad keenam orang tersebut.

"Ya alasannya ya mereka yang punya kuasa. Belum ada kejelasan, alasan dan jenazahnya ada di mana juga belum jelas. Tapi perwakilan keluarga sudah siap (bila jenazah bisa dibawa)," katanya.

Tim Forensik Rumah Sakit Polri Kramat Jati memberi keterangan baru terkait penanganan enam jenazah laskar FPI pengawal Rizieq Shihab yang tewas ditembak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News