Ketua KPU Membeberkan Kendala yang Dihadapi Saat Pencoblosan

Ketua KPU Membeberkan Kendala yang Dihadapi Saat Pencoblosan
Ilustrasi - Ketua KPU Hasyim Asy'ari membeberkan kendala yang dihadapi selama pencoblosan Pemilu 2024. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari membeberkan sejumlah kendala yang sempat dihadapi penyelenggara pada proses pencoblosan Pemilu 2024.

Hasyim membeberkan hal tersebut di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu (14/2) malam.

Dalam penyampaiannya dia terlebih dahulu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang membantu proses Pemilu 2024.

"Kepada pemerintah, baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, Panglima TNI, Kapolri, beserta jajarannya yang telah memberikan dukungan dan fasilitasi untuk penyelenggaraan pemungutan penghitungan suara," ujar Hasyim.

Hasyim lantas memaparkan sejumlah kendala yang sempat terjadi baik sebelum maupun saat pencoblosan surat suara berlangsung.

Antara lain perusakan logistik di 92 TPS Kabupaten Paniai, Papua Tengah.

"Pada hari Senin, 12 Februari 2024 telah terjadi perusakan alat perlengkapan pemungutan dan penghitungan suara pada 92 TPS di Kabupaten Paniai, Provinsi Papua Tengah," ucapnya.

Hasyim juga menyampaikan terdapat surat suara yang tertukar.

Ketua KPU Hasyim Asy'ari membeberkan kendala yang dihadapi selama pencoblosan Pemilu 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News