Ketua MPR Gelar Turnamen Catur Nasional, Ketua Panitia Bilang Begini

Ketua MPR Gelar Turnamen Catur Nasional, Ketua Panitia Bilang Begini
Ketua Panitia pada ‘Turnamen Catur Nasional’ memperebutkan ‘Piala Bergilir Ketua MPR dan Piala Tetap Menpora RI’, Oni Arief Benyamin. Foto: Humas MPR RI

“Diharapkan ke depan para pecatur dari Indonesia bisa membawa nama harum bangsa di kancah dunia,” tegasnya.

Untuk itulah menurut Oni, Bamsoet ingin turnamen catur itu menjadi agenda tahunan.

Turnamen itu digelar di Kompleks Gedung MPR/DPR, menurut Oni sebab MPR merupakan rumah rakyat dan catur merupakan permainan rakyat.

“Catur merupakan permainan rakyat, bisa dilakukan di pos-pos ronda, pelosok-pelosok desa, dan di mana saja,” tuturnya.

Tak hanya itu, turnamen itu digelar di sana juga untuk memberikan kesempatan kepada peserta untuk bertanding di Komplek Gedung MPR/DPR.

Oni menegaskan turnamen itu menerapkan protokol kesehatan. Sebab saat ini masih pandemi.

Untuk itu, kata dia, bagi masyarakat pada umumnya dan penggemar catur pada khususnya bila ingin menyaksikan turnamen itu, disarankan melihat dari akun Youtube Bamsoet Channel.

“Dengan menyaksikan lewat channel youtube maka kerumunan bisa dihindari,” kata Oni.(jpnn)

Sebanyak 50 pecatur nasional dan internasional pada Juni 2021 akan bertanding dalam ‘Turnamen Catur Nasional’ memperebutkan ‘Piala Bergilir Ketua MPR dan Piala Tetap Menpora RI’.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News