Kirim 207 PMI ke Korsel, Kepala BP2MI: Kami Butuh Dukungan DPR

Kirim 207 PMI ke Korsel, Kepala BP2MI: Kami Butuh Dukungan DPR
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiade Laka Lana, saat menghadiri pelepasan 207 PMI G To G ke Korea Selatan. Foto: dokumentasi BP2MI

Dia yakin kemajuan untuk pelindungan dan penempatan PMI berjalan dengan baik.

Perubahan mindset ini penting. Aktifkan kerja lintas kelembagaan. 

"BP2MI sangat berharap dan memohon DPR RI memberi support penuh demi PMI, demi Indonesia," kata Benny.

Sementara itu, Melkiade menyampaikan apresiasi atas program konstruktif dan revolusioner yang dilakukan Kepala BP2MI Benny Rhamdani.

Menurutnya, Komisi IX DPR RI tak mungkin menutup mata dengan selaga torehan prestasi dari BP2MI saat ini.

"Mengurus PMI, melakukan pengawasan juga tugas kami. Kami selalu memberi dukungan untuk BP2MI," tutur Melkiade.

Legislator dari Fraksi Partai Golkar daerah pemilihan (dapil) Nusa Tenggara Timur II ini menyebut dalam situasi serba terbatas, BP2MI mampu eksis menyukseskan ragam kegiatannya.

Itu sebabnya, Melkiade menyampaikan komitmennya berjuang bersama BP2MI untuk penambahan anggaran.

Pemerintah mengirimkan 207 PMI.ke Korsel, kepala BP2MI pun meminta dukungan DPR RI

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News