Komisi IV DPR Dukung Penuh Kebijakan KLHK di Papua

Komisi IV DPR Dukung Penuh Kebijakan KLHK di Papua
Anggota Komisi IV DPR bersama Sekjen KLHK Bambang Hendroyono. Foto : Humas KLHK

jpnn.com, JAYAPURA - Komisi VI DPR memberikan dukungan kepada program dan kebijakan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam pengembangan wisata alam di Papua.

Dukungan tersebut disampaikan pada rapat koordinasi Pembinaan dan Pengendalian Kegiatan Perencanaan dan Evaluasi LHK Ekoregion Papua yang diselenggarakan oleh KLHK di Jayapura.

BACA JUGA : Sori, Nella Kharisma dan Via Vallen Tidak Akan Hadir di Sidang

Rakor Pembinaan dan Pengendalian Kegiatan Perencanaan dan Evaluasi LHK Ekoregion Papua diselenggarakan KLHK sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun RI ke-74 dengan tema SDM Unggul Indonesia Maju.

Selain dibuka oleh Sekretaris Jenderal KLHK Bambang Hendroyono, rakor ini juga menghadirkan narasumber antara lain Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Viva Yoga Mauladi, Darori Wonodipuro, Yus Sudarso, Rahmad Handoyo, Fadholi dan Kasiyah.

Dalam rakor itu, Bambang Hendroyono memberikan penekanan akan pentingnya penyesuaian Rencana Kehutanan Tingkat Nasional (RKTN) 2010-2030, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, langkah-langkah korektif KLHK sejak tahun 2015-2019, serta arahan penyusunan Rencana Kerja 2020.

"RKTN 2010-2030 perlu dilakukan penyempurnaan dan penyesuaian, dengan RPJMN 2020-2024 dan langkah-langkah korektif yang telah dan akan dilaksanakan KLHK, serta dijadikan dasar penyusunan Rencana Kerja 2020," ujar Bambang.

BACA JUGA : TNI AL dan Tentara Amerika Adu Cekatan Evakuasi Pakai Helikopter

Komisi IV DPR mengusulkan penambahan perahu wisata dan bagan terapung yang dilengkapi dengan restoran terapung di TWA Teluk Youtefa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News