Konon Ibunda Merestui Irish Bella Gugat Cerai Ammar Zoni

jpnn.com, JAKARTA - Ibunda Irish Bella, Susanti Arifin mengungkapkan isi hatinya terkait masalah yang terjadi dalam rumah tangga putrinya dan Ammar Zoni.
Adapun Ammar Zoni kini ditahan di Polresta Jakarta Selatan karena terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.
Melalui akunnya di Instagram, Susanti Arifin menuliskan pesan manis untuk Irish Bella yang tengah bersedih.
"KAMU kuat, berani dan cantik. KAMU tahu apa yang kamu inginkan dan tahu cara mendapatkannya. Percayalah pada dirimu," tulis Susanti, dikutip pada Selasa (21/3).
Dia juga berharap Irish Bella melakukan perubahan agar bisa mendapat kehidupan yang lebih baik.
"Bangkit dan berjuang untuk tujuan dirimu. Kamu layak mendapatkan yang lebih baik. Percayalah pada dirimu sendiri," lanjut Susanti.
Unggahan itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Mereka, bahkan menduga Susanti merestui Irish Bella menceraikan Ammar Zoni.
Diketahui, setelah kasus narkoba mencuat, isu perceraian antara Irish Bella dan Ammar Zoni pun mencuat.
Konon ibunda merestui Irish Bella menceraikan Ammar Zoni yang tengah ditahan karena kasus narkoba.
- Viral Warga Pamekasan Ngaku Jadi Korban Salah Tangkap, Polda Riau Beri Penjelasan Begini
- Terungkap, Bentuk KDRT yang Dialami Paula Verhoeven
- Sebut Hubungan Arya Saloka & Putri Anne Baik, Kuasa Hukum: Tak Seperti yang Terlihat
- Hak Asuh Anak Diberikan Kepada Putri Anne, Arya Saloka Menerima?
- Konon Perceraian Memicu Fachri Albar Kembali Mengonsumsi Narkoba
- Terungkap, Fachri Albar dan Renata Kusmanto Sudah Bercerai Sejak Februari 2025