Konon, MotoGP 2024 Jadi Musim Transfer Paling Sibuk, Banyak Nama-Nama Besar

Namun, sejumlah sumber mengatakan, Morbidelli masih betah di MotoGP dan akan berganti kostum Gresini Racing bersama Joan Mir.
Gresini Racing berpeluang besar ditinggalkan dua pembalapnya, Alex Marquez dan Fabio Diggia untuk kemudian digantikan Morbidelli dan Mir.
Namun, ada kemungkinan mereka hanya akan 'menendang' Diggia dan mempertahankan Alex semusim lagi.
Sementara itu, LCR Honda yang ditinggal Alex Rins dikabarkan tengah menjalin komunikasi dengan beberapa pembalap.
Berdasarkan rumor yang berkembang, LCR Honda akan mengumumkan kandidat pengganti Rins setelah MotoGP Inggris, akhir pekan nanti.
Sejauh ini, pebalap muda asal Spanyol, Pedro Acosta menjadi kandidat terkuat pengganti Alex Rins di LCR Honda.
Adapun tim-tim lain seperti Aprilia dan Ducati pabrikan dikabarkan masih mempertahankan pembalapnya tahun depan. (crash/jpnn)
Konon, MotoGP 2024 akan menjadi musim transfer paling sibuk untuk sejumlah tim pabrikan.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Tes MotoGP Spanyol: Marquez Pertama, tetapi Yamaha Jadi Perhatian Utama
- MotoGP 2025: Perasaan Marc Marquez Melihat Posisinya Direbut Alex Marquez
- Hasil MotoGP Spanyol 2025: Alex Marquez Pecah Telur, Marc Marquez Terlempar
- MotoGP Spanyol 2025: Sosok yang Berpotensi Mengusik Marc Marquez di Jerez
- Klasemen MotoGP 2025 & Komentar Marc Marquez soal Quartararo
- 2 Menit di Depan Marc Marquez Serasa 2 Tahun Buat Quartararo