Krisdayanti Temukan Sesosok Bayi saat Perjalanan ke Gereja, Ya Tuhan

Krisdayanti Temukan Sesosok Bayi saat Perjalanan ke Gereja, Ya Tuhan
Bayi laki-laki yang ditemukan di semak belukar Jalan Barito Raya Buntok, Minggu (13/6/2021) sekitar pukul 07.30 WIB, kini dirawat di salah satu ruang di RSUD Jaraga Sasameh Buntok. ANTARA/Bayu Ilmiawan

jpnn.com, BUNTOK - Warga Buntok, Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah dihebohkan oleh penemuan bayi laki-laki di semak-semak dekat jembatan daerah setempat, Minggu (13/6).

Bayi tersebut ditemukan oleh gadis bernama Krisdayanti (15) dan ibunya Desi Gantiani (37) saat dalam perjalanan menuju gereja.

"Saya bersama ibu tadi berjalan kaki dari rumah menuju ke Gereja Maranatha. Saat itulah kami mendengar suara, ternyata ada bayi di semak-semak," ucap Krisdayanti.

Penemuan bayi laki-laki itu bermula ketika Krisdayanti bersama ibunya berangkat menuju gereja sekitar pukul 07.30 WIB.

Keduanya melewati Jalan Barito Raya dengan berjalan kaki, karena jarak menuju gereja yang cukup dekat.

Ketika mau melintasi Jembatan Sungai Raut, ibunya tiba-tiba mendengar ada suara di semak-semak sekitar jembatan.

Namun, yang mereka dengar saat itu seperti suara burung.

Merasa penasaran, Krisdayanti dan ibunya memutuskan untuk mengecek dan mendekati sumber suara itu,

Krisdayanti menemukan sesosok bayi laki-laki itu saat dalam perjalanan menuju Gereja Maranatha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News