Kuda Rekindling Juarai Melbourne Cup 2017

Kuda Rekindling Juarai Melbourne Cup 2017
Kuda Rekindling Juarai Melbourne Cup 2017

Kuda bernama Rekindling memenangi Piala Melbourne Cup 2017 untuk pelatihnya Joseph O'Brien, yang mengklaim kemenangan atas joki Johannes Vermeer -yang dilatih oleh ayahnya, Aidan O’Brien.

Kuda termuda di lapangan pacu Melbourne Cup 2017, Rekindling mempersembahkan kepada pelatihnya yang berusia 24 tahun,  Joseph O'Brien, sesuatu yang ayahnya sendiri belum berhasil meraihnya -kemenangan di ajang Melbourne Cup.

Kuda Rekindling Juarai Melbourne Cup 2017
Rekindling menjuarai Melbourne Cup 2017 di lapangan pacuan kuda Flemington, Selasa, 7 November 2017.

Kuda Inggris itu berhasil mendahului Johannes Vermeer dan Max Dynamite di atas lintasan pacuan kuda sepanjang 3.200 meter di lapangan pacuan kuda Flemington, Melbourne, negara bagian Victoria.

Rekindling menyusul dengan cepat, dan berhasil menang tipis dari Johannes Vermeer pada 200 meter terakhir.

Cismontane, Boom Time dan Gallante sempat memimpin di awal pacuan namun segera menyerah.

Sementara kuda favorit, Marmelo dan Tiberian, bersaing ketat di 800 meter, tapi pacuan kuda itu segera menjadi balapan bagi dua kuda pada akhir pertandingan, dan ternyata putera dari pelatih Aidan O’Brien sendirilah yang berhasil menyabet piala pacuan kuda bergengsi tersebut.

Kuda Rekindling Juarai Melbourne Cup 2017
Pelatih Joseph O'Brien (kiri) dan pemiliki Lloyd Williams (tengah) merayakan kemenangan mereka di Melbourne Cup.

AAP: Julian Smith

Aidan O'Brien sendiri tidak hadir di lapangan pacuan kuda Flemington untuk menyaksikan kemenangan anaknya, karena dia sedang mempersiapkan Piala Breeder di Amerika Serikat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News