Kurang Kompetitif di MotoGP Argentina, Enea Diharapkan Bisa Maksimal di Amerika

Kurang Kompetitif di MotoGP Argentina, Enea Diharapkan Bisa Maksimal di Amerika
Enea Bastianini. Foto: Gresini Racing

Keterlambatan logistik yang datang pada Jumat (1/4), memang membuat tim yang disponsori Federal Oil ini harus kerja ekstra cepat menyiapkan motor.

Pekan balapan hanya berlangsung dua hari tersebut membuat berbagai program harus dipadatkan guna mendapatkan setelan motor kompetitif.

Enea bahkan secara jelas tak puas dengan jalannya balapan kali ini.

“Merasa tak nyaman dengan motor dan kehilangan feeling bagus seperti saat warm up pagi hari. Saya punya kecepatan yang baik, tetapi terlalu sering tertahan," kata Enea.

MotoGP Amerika akan digelar di Circuit of the America (COTA), pada 10 April mendatang. (rdo/jpnn)


Hanya finis di posisi 10, pembalap Gresini Racing Enea Bastianini dinilai kurang maksimal di MotoGP Argentina 2022, Minggu (3/4), di Sirkuit Termas de Rio Hondo


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News