Kursi Roda

Oleh Dahlan Iskan

 Kursi Roda
Dahlan Iskan.

Tindakan sang istri membuat marah sang calon maha raja. Bahkan anak-anak mereka pun takut pulang ke Thailand. Sejak anak-anak itu ikut ibunya ke Inggris.

Sang maharaja pun kian dewasa. Saat berusia 50 tahun terpikat pada seorang mahasiswi berumur 22 tahun.

Jalinan itu dirahasiakan untuk umum. Sampai si mahasiswi hamil. Lalu dinikahi secara resmi. Yang sempat diinginkan sebagai istri terakhirnya. 

Namun semua itu sudah lama berlalu. Sang calon maharaja sudah menjadi maharaja. Sudah punya istri keempat: seorang jenderal angkatan darat. Berumur 40 tahun.

Saat istri pertama menerima gelar baru itu sang jenderal ikut ndlosor di lantai. Menemani Princess Patty yang lebih dulu ndlosor di lantai.

Sama-sama berumur 40 tahun. Princess Patty ndlosor di sebelah kursi roda ibunya. Dengan pakaian kerajaan biru muda.

Ratu Suthida juga turun dari tempat duduknya di kursi sebelah raja. Yakni saat Raja memberikan gelar kepada dua adik perempuannya. Saat itu Ratu Suthida langsung duduk di lantai. Di sebelah adik iparnya itu.

Apa pun yang terjadi, wanita di kursi roda itulah yang kelak akan berstatus ibunda raja (ratu) Thailand.

Sang maharaja terpikat pada seorang mahasiswi berumur 22 tahun. Jalinan itu dirahasiakan untuk umum. Sampai si mahasiswi hamil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News