Lampaui Target Eksplorasi, PHE tak Boleh Kalah dari Asing

jpnn.com, JAKARTA - Capaian ekplorasi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream PT Pertamina mendapat apresiasi.
Pengamat energi Hanifa Sutrisna menilai pelampauan target eksplorasi sepanjang 2023 menunjukkan bahwa kemampuan PHE bisa sejajar dengan perusahaan migas asing.
“Capaian PHE harus dihargai. PHE jangan mau kalah dengan asing,” ujar Hanifa.
Menurut Hanifa, pelampauan target PHE tersebut, juga didukung dari pembiayaan eksplorasi yang jauh lebih baik.
Oleh karena itu, Hanifa mendorong BUMN tersebut agar terus mencari sumber-sumber energi baru.
“Apapun yang dilakukan PHE adalah kewajiban atau mandatory untuk bisa meningkatkan potensi cadangan migas di Indonesia. Untuk itu saya dukung kegiatan eksplorasi mereka,” tuturnya.
Tak hanya itu. Hanifa berharap PHE juga segera menindaklanjuti berbagai temuan tersebut, mengingat potensinya yang sangat besar.
“Harus segera digarap, karena temuan tersebut potensinya benar-benar besar. Minimal, PHE membuka platform di sana. Harus segera dilakukan studi lanjutan, eksplorasi lanjutan sehingga bisa segera dieksploitasi,” jelas Hanifa.
Pelampauan target eksplorasi sepanjang 2023 menunjukkan bahwa kemampuan PHE bisa sejajar dengan perusahaan migas asing.
- May Day, Pertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Berikut Daftarnya
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- PGN Mampu Jaga Kinerja Operasional dan Ketahanan Energi Nasional di Kuartal I 2025
- 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru BKN soal Tes PPPK, Ada yang Mengundurkan Diri, Ribuan Orang Menolak
- Jelang Musim Haji 2025, Pertamina Siapkan Ketersediaan 95.700 Kiloliter Avtur
- PGE Raih Pendapatan USD 101,51 Juta di Kuartal I 2025, Dorong Ekosistem Energi Berkelanjutan