Let It Go Raih Oscar untuk Best Original Song

jpnn.com - LOS ANGELES- Kerja keras Kristen Anderson dan Robert Lopez membuat lagu Let It Go berbuah penghargaan prestisius. Lagu untuk film animasi Frozen itu ditahbiskan sebagai Best Original Song dalam Academy Awards di Dolby Theatre, Hollywood, Senin (3/3) WIB.
Hebatnya, lagu itu mengalahkan beberapa ciptaan keren dari berbagai musisi top. Siapa yang meragukan kualitas musik U2? Namun, U2 yang membuat lagu Ordinary Love untuk film Mandela: Long Walk to Frredom harus tersisih.
Atau, siapa juga yang menyangsikan suara Pharell Williams. Nyatanya, Williams yang mendendangkan lagu Happy untuk film animasi Despicable Me 2 juga harus rela gigit jari.
Selain itu, Let It Go juga menyisihkan beberapa lagu pesaing. Yakni Alone Yet Not Alone yang merupakan soundtrack film dengan judul yang sama serta The Moon Song untuk film Her.
Anderson dan Lopez menerima sendiri penghargaan bergengsi itu. Keduanya menyampaikan kalimat sambutan dengan nada bercanda.
"Untuk teman-teman semua yang masuk nominasi. Anda semua adalah bintang rock," ujar Lopez sebagaimana dilansir laman LA Times. (jos/jpnn)
LOS ANGELES- Kerja keras Kristen Anderson dan Robert Lopez membuat lagu Let It Go berbuah penghargaan prestisius. Lagu untuk film animasi Frozen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka Vape Isi Obat Keras, Polisi: Dia Sudah Ditangkap
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka Kasus Vape Mengandung Obat Keras
- Pak Tarno Bantah Dituding Mengemis di Kota Tua
- Menjelang Nikah, Luna Maya Pamer Momen Bridal Shower
- Rangkaian Perayaan 20 Tahun, Radwimps Hadirkan Video Klip Tamamono
- Rony Parulian Perkenalkan Rahasia Pertama