Liga 2 2018: Persiraja Pimpin Klasemen Grup B

Liga 2 2018: Persiraja Pimpin Klasemen Grup B
Persiraja Banda Aceh saat menjalani latihan Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh. Foto: jawapos

Penyerang jangkung kelahiran Banda Aceh ini mencetak gol melalui sundulan kepala setelah memanfaatkan tendangan bebas Husnuzhon dari sektor kiri pertahanan tim tamu. Skor 2-0 untuk Persiraja.

Tertinggal dua gol, Persita coba membalas. Namun, disiplinnya pertahanan tuan rumah yang dikawal Asep Budi dan kawan-kawan membuat tekanan yang terus dilakukan dari berbagai sektor tak membuahkan hasil. Hingga laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta.

Usai laga, pelatih Akhyar Ilyas bersyukur atas kemenangan yang diraih anak asuhnya. "Kita kembali meraih 3 poin, kami mengapresiasi para pemain yang telah menjalankan taktik sebagaima yang kita inginkan," kata Akhyar di hadapan wartawan usai laga, Senin (5/11).

Akhyar mengakui, di akhir babak kedua tempo permainan menurun sehingga lawan berhasil mendapatkan sejumlah peluang, dan hal itu akan diperbaiki untuk tandang ke Persita laga selanjutnya.

Kapten tim kemarin, Asep Budi pada kesempatan yang sama berharap kepada rekan-rekannya agar tidak cepat puas. Dan dapat terus berjuang hingga akhir kompetisi.

Sementara pelatih Persita, Wiganda Saputra menyebut ini kekalahan kedua Persita di kandang Persiraja. "Saat saya tangani Persita, ini kekalahan kedua Persita di sini. Kita harus lebih kerja keras lagi. Tadi kita ingin curi poin namun kita kebobolan dua gol. Di sisa tiga pertandingan lagi kita harap bisa mendapat poin," pungkasnya. (rif/mai)


Persiraja Banda Aceh berhasil mengamankan poin penuh saat menjamu Persita Tangerang dalam lanjutan babak 8 Besar Liga 2 di Stadion H Dimurthala, Senin (5/11).


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News