Lihat, Pencuri Ini Gendong Kambing Hasil Curian di Kantor Polisi

“Jajaran anggota Polsek Lais melakukan pengejaran bersama warga. Semula mobil pelaku menuju arah Desa Teluk Kijing III untuk keluar dari daerah tersebut. Akan tetapi berhenti, karena ada mobil molen memperbaiki jalan dan mobil pelaku tersebut berbalik arah ke arah Tanjung Agung Timur. Dan anggota Polsek Lais tetap melakukan pengejaran bersama warga sambil menyampaikan informasi kepada masyarakat di desa yang dituju oleh kendaraan tersebut,” terangnya.
Lanjutnya, setelah 2 jam pencarian didapatkan kendaraan tersebut sudah berada di Desa Tanjung Agung Timur dan terjebak jalan yang tidak dapat dilewati oleh kendaraan.
“Warga beramai-ramai mengamankan para pelaku, dan pihak Polsek Lais bersama Barang Bukti, kambing, dua senpi beserta peluru, dan tali,” pungkas Erlin, Kamis (29/07).
Baca Juga: Mbak Farida Setiap Hari Buka Warung Sayur, Ternyata Cuma Kedok Belaka
Dalam pengakuannya, Ahmad mengungkap mereka sering maling kambing. “Ya, sudah sebulan ini kami maling kambing, rencananya akan dijual kiloan. Sekilo Rp30 ribu, duitnya untuk kehidupan sehari-hari,” akunya. (*/palpos.id)
Lima pencuri bersenjata api tak berkutik saat ditangkap warga usai mencuri kambing yang sedang digembala pemiliknya di pinggir jalan, Selasa (27/07) sekitar pukul 14.00 WIB.
Redaktur & Reporter : Budi
- 2 Hektare Lahan Gambut di Palem Raya Ogan Ilir Terbakar, Tim Gabungan Terjun Lakukan Pemadaman
- RDP DPR, Cik Ujang Dorong Penguatan Otda Percepatan Pembangunan Tol Sumsel-Bengkulu
- Rumah yang Terbakar di Palembang Ternyata Pernah Ditempati Mantan Wakil Gubernur Sumsel
- Herman Deru Siapkan Bantuan Rp 50 Miliar untuk Pemerataan Pembangunan di Musi Rawas
- Pelaku Penyiraman Air Keras ke Bagus Sajiwo Ditangkap Polisi, Motifnya Terungkap
- Wanita Lansia di Pagar Alam Diperkosa Saat Mencuci di Tempat Pemandian Umum, Begini Kronologinya